Toko aplikasi milik Google, yakni Play Store kini mulai menunjukkan tanda-tanda positif. Dalam tiga bulan pertama di tahun 2013, Google Play Store diperkirakan mengalami kenaikan pendapatan yang sangat signifikan, yakni sebesar 90 persen.
 
Data tersebut diperoleh dari sebuah lembaga penelitian pasar Canalys. Kenaikan pendapatan sebesar 90 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun lalu tersebut pun tentu saja adalah pencapaian yang berharga bagi Google.
Analis dari Canalyst, Adam Daum mengatakan bahwa tren positif dari Google Play Store ini memang cukup menggembirakan. Namun, kalau dibandingkan dengan pendapatan Apple dari App Store miliknya, tentunya perolehan dari Google sangatlah jauh. Lebih lanjut Daum mengatakan bahwa ke depannya Apple masih akan terus berada di depan. Namun hal tersebut bisa saja berbeda jika tren positif ini berlanjut hingga 2016.
Di segmen bisnis aplikasi, Apple memang mendominasi pasaran. Hampir 74 persen pendapatan di bisnis ini masuk ke dalam kantong Apple. Di sisi lain, banyak developer aplikasi Android yang memperoleh pendapatan yang tidak banyak. Terlebih banyak terdapat aksi plagiarisme di platform Android.
 
Analis dari Canalyst, Adam Daum mengatakan bahwa tren positif dari Google Play Store ini memang cukup menggembirakan. Namun, kalau dibandingkan dengan pendapatan Apple dari App Store miliknya, tentunya perolehan dari Google sangatlah jauh. Lebih lanjut Daum mengatakan bahwa ke depannya Apple masih akan terus berada di depan. Namun hal tersebut bisa saja berbeda jika tren positif ini berlanjut hingga 2016.
Di segmen bisnis aplikasi, Apple memang mendominasi pasaran. Hampir 74 persen pendapatan di bisnis ini masuk ke dalam kantong Apple. Di sisi lain, banyak developer aplikasi Android yang memperoleh pendapatan yang tidak banyak. Terlebih banyak terdapat aksi plagiarisme di platform Android.
 
 
 
 
 
 
 
 
 




 
0 komentar
Silahkan Beri Komentar Saudara...